en id

Area Parkir Bandara Juanda Masih Banjir, 7 Mesin Pompa Difungsikan

18 Jun 2014

kembali ke list


Hujan tiap pagi selama 2 hari di wilayah Sidoarjo membuat akses jalan di Bandara Juanda, masih dilanda banjir. Banjir kali ini setinggi ban mobil atau setinggi 50cm.

Dari pantauan detikcom, hingga pukul 11.00 WIB, sebagian area parkir dalam Terminal 2 Bandara Juanda terendam air. Banjir ini selain intensitas hujan tinggi, drainase di sekitar Terminal Bandara Juanda sudah tidak bisa menampung air yang terus bertambah.

General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Juanda Trikora Harjo, banjir yang terjadi di area parkir dalam Terminal 2 Bandara Juanda disebabkan intensitas curah hujan tinggi di wilayah Sidoarjo.

"Banjir ini dikarenakan sekitar Bandara Juanda hujan yang terjadi sejak Senin hingga Selasa malam. Untuk mengurangi debit volume air di sekitar bandara, PT Angkasa Pura akan menfungsikan 7 mesin pompa yang ada," kata Trikora Harjo saat dikonfirmasi, Rabu (18/6/2014).

Trikora menjelaskan, selain intensitas curah hujan tinggi, drainase di sekitar Terminal Bandara Juanda sudah tidak bisa menampung air yang terus bertambah akibat hujan. PT Angkasa Pura akan mengoperasikan mesin pompa yang ada.

Dia menambahkan, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat untuk membantu mengurangi debit volume air di sepanjang Raya Bandara Juanda baik menuju Terminal 1 dan 2 Bandara Juanda.

"Kita sudah koordinasi dengan BPBD dan akan mengirim 4 mesin pompa untuk mengurangi banjir yang ada di Jalan Raya Bandara Juanda. Semoga dengan mengoptimalkan mesin pompa, volume air bisa berkurang. Akses jalan raya kembali normal dan tidak terjadi kemacetan," tandas dia

Bagi Penumpang Bandara Juanda kami sarankan untuk mengunakan tol lalu menuju ke jalan akses merpati.

"Jalan akses merpati kami buka sementara sebagai jalan akses alternatif menuju Terminal 1 dan Terminal 2," ungkap Trikora Harjo di Surabaya, Rabu (18/6/2014).