en id

TPS Coblosan Pilpres Disediakan di Bandara Juanda

10 Jul 2014

kembali ke list


Bandara Internasional Juanda Surabaya mendirikan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 di Terminal 1 dan Terminal 2, Rabu (9/7/2014).

Trikora Harjo General Manager Angkasa Pura I Bandara Internasional Juanda pada suarasurabaya.net mengatakan, Bandara Internasional Juanda bekerjasama dengan Panitia Pemungutan Suara Kelurahan atau Desa Betro dan Pranti Kecamatan Sedati dalam penyediaan TPS ini.

"TPS yang didirikan di Bandara Juanda ini untuk mempermudah petugas yang bertugas di Bandara dan para penumpang yang menggunakan jasa di Bandara Juanda," kata dia.

TPS Pilpres ini, lanjut dia, dibuka mulai pukul 07.00-13.00 WIB. Untuk lokasi di terminal 1 berada di anjungan dan terminal 2 berada di dekat pintu utama terminal Bandara Internasional Juanda.

"Penumpang juga bisa menggunakan TPS dengan menunjukkan formulir A5 yang sudah mereka miliki ," ujar dia. (dwi/ipg)